Center Indonesia SIAK — Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Siak terus menggencarkan upaya peningkatan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. Pada Rabu (21/1/2026) sekitar pukul 11.00 WIB, Satlantas Polres Siak melaksanakan kegiatan kampanye keselamatan berupa himbauan tertib berlalu lintas serta pembagian leaflet kepada pengguna jalan di Jalan Lintas Perawang–Siak KM 11, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak.
Kegiatan ini menyasar para pengendara roda dua (R2) maupun pengemudi roda empat (R4) atau lebih, dengan tujuan menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Siak.
Kasat Lantas Polres Siak, AKP A. Ramadhan, S.H., M.Si., mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah preventif dan edukatif yang terus dilakukan secara berkelanjutan.
“Kami memberikan himbauan langsung kepada masyarakat agar selalu mematuhi aturan lalu lintas, menggunakan helm, sabuk pengaman, serta tidak ugal-ugalan di jalan. Selain itu, kami juga membagikan leaflet berisi pesan keselamatan dan tips berkendara aman,” ujar AKP Ramadhan.
AKP A. Ramadhan menambahkan, kampanye ini juga bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas, tindak kejahatan jalanan (C3), serta meningkatkan kewaspadaan pengguna jalan.
“Keselamatan adalah kebutuhan bersama. Dengan tertib berlalu lintas, kita tidak hanya melindungi diri sendiri, tetapi juga orang lain,” tegasnya.
Sementara itu, Kapolres Siak AKBP Sepuh Ade Irsyam Siregar, S.H., S.I.K., M.H., memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut dan menegaskan komitmen Polres Siak dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).
“Kehadiran Polri di tengah masyarakat melalui kegiatan humanis seperti ini diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan. Kami ingin masyarakat Kabupaten Siak semakin sadar bahwa keselamatan berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama,” ungkap Kapolres.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, situasi kamtibmas di sekitar lokasi terpantau aman dan kondusif, serta arus lalu lintas berjalan lancar.
Polres Siak mengimbau masyarakat untuk terus mematuhi aturan lalu lintas demi terwujudnya perjalanan yang aman, tertib, dan selamat di seluruh wilayah Kabupaten Siak.
(Desi suarni)
