M C I

Jumat, 16 Januari 2026

Tingkatkan Pengawasan Kepatuhan, Lapas Narkotika Rumbai Gelar Rapat Internal


Center Indonesia Pekanbaru
- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Rumbai menggelar rapat internal pada hari Rabu (14/1/2026). Kegiatan tersebut membahas tentang pembentukan Tim Satops Patnal dan  Pengelolaan Bank Sampah pada Lapas.


Dalam kesempatan ini, Kepala Pengamanan Lapas, Ridho Kurniawan menyampaikan pada rapat nantinya Tim Satopspatnal dan Regu Pengamanan agar beritikad baik dalam menjalankan tugasnya dan harus sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku sehingga dapat menghindari berbagai masalah yang tidak diinginkan. "Untuk Tim Satopspatnal nantinya akan dilakukan Pengawasan kepatuhan petugas pengamanan sebaik mungkin guna mencegah terjadinya pelanggaran prosedur dan penyalahgunaan wewenang," tegasnya.


Dilanjutkan dengan pembahasan pengelolaan bank sampah pada Lapas, Kepala subseksi perawatan, Ricky Martin Marpaung menjelaskan pengelolaan sampah di Lapas nantinya dilakukan melalui pembuatan kompos dari sisa makanan yang tidak langsung dibuang ke TPA. Kompos tersebut dimanfaatkan untuk kebutuhan pertanian di lingkungan masyarakat.


Diakhir rapat jajaran pejabat struktural Lapas Narkotika Rumbai menyusun langkah strategis terkait pembentukan Tim Satops Patnal dan pengelolaan bank sampah pada lapas untuk pencegahan gangguan keamanan guna terciptanya keadaan Lapas Narkotika Rumbai yang aman dan kondusif.

(Desi suarni)

Tim Elang Kuantan Polres Kuansing Ungkap Peredaran Ganja Kering 17,18 Gram di Singingi, Pelaku Terancam Hukuman Berat


Center Indonesia KUANTANSINGINGI,
– Kepolisian Resor (Polres) Kuantan Singingi kembali menegaskan komitmennya dalam memberantas peredaran gelap narkotika. Melalui Tim Elang Kuantan Satuan Reserse Narkoba, Polres Kuansing berhasil mengungkap tindak pidana narkotika jenis daun ganja kering dengan berat kotor 17,18 gram di Desa Sungai Kuning, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuantan Singingi. Kamis (15/01/2026)


Kapolres Kuantan Singingi AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Reserse Narkoba Polres Kuansing AKP Hasan Basri, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pengungkapan kasus tersebut merupakan hasil tindak lanjut informasi dari masyarakat terkait maraknya peredaran narkotika di wilayah Kecamatan Singingi.


“Berdasarkan laporan masyarakat, Tim Elang Kuantan Satresnarkoba Polres Kuansing melakukan penyelidikan intensif dan berhasil mengamankan seorang tersangka yang diduga kuat sebagai pengedar narkotika jenis ganja,” ungkap AKP Hasan Basri.


Pengungkapan dilakukan pada Kamis, 15 Januari 2026 sekitar pukul 19.30 WIB. Sejak pukul 13.00 WIB, Tim Elang Kuantan yang dipimpin langsung oleh Kasat Resnarkoba telah melakukan pemantauan terhadap sebuah rumah yang kerap dijadikan tempat transaksi narkotika. Saat dilakukan penggerebekan, petugas mengamankan seorang laki-laki berinisial R (19) yang berada di dalam rumah tersebut.


Tersangka sempat mencoba melarikan diri ke arah belakang rumah sejauh kurang lebih 100 meter, namun berhasil diamankan oleh petugas. Dari hasil penggeledahan di gudang rumah tersangka, petugas menemukan empat paket diduga narkotika jenis daun ganja kering yang disimpan dalam plastik polybag warna hitam.


“Total berat kotor barang bukti ganja yang diamankan sebesar 17,18 gram. Selain itu, petugas juga mengamankan satu botol kosong merek Happydent dan satu unit handphone merek Oppo A3x warna ungu yang digunakan tersangka untuk aktivitas peredaran narkotika,” jelas AKP Hasan Basri.


Dari hasil interogasi awal, tersangka mengakui memperoleh narkotika jenis ganja tersebut dari seseorang berinisial F yang saat ini masih dalam penyelidikan. Tersangka membeli ganja sebanyak 10 paket seharga Rp400.000 dan berperan sebagai penjual atau pengedar.


Lebih lanjut, hasil pemeriksaan urine terhadap tersangka R (19) menunjukkan positif mengandung Amphetamine, yang menguatkan dugaan keterlibatan tersangka dalam penyalahgunaan narkotika.


“Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) jo Pasal 111 ayat (1) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” tegas AKP Hasan Basri.


Pasal tersebut mengatur bahwa setiap orang yang tanpa hak atau melawan hukum menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menjadi perantara dalam jual beli, menukar, atau menyerahkan narkotika golongan I dalam bentuk tanaman, dipidana dengan pidana penjara paling singkat 5 (lima) tahun dan paling lama 20 (dua puluh) tahun, serta pidana denda paling sedikit Rp1 miliar dan paling banyak Rp10 miliar.


Sementara itu, Pasal 111 ayat (1) UU Narkotika mengatur ancaman pidana penjara paling singkat 4 (empat) tahun dan paling lama 12 (dua belas) tahun, serta denda paling sedikit Rp800 juta dan paling banyak Rp8 miliar.


Saat ini, tersangka beserta seluruh barang bukti telah diamankan di Polres Kuantan Singingi untuk proses penyidikan dan pengembangan lebih lanjut guna mengungkap jaringan peredaran narkotika yang lebih luas.


Kapolres Kuantan Singingi mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak ragu melaporkan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya aktivitas penyalahgunaan atau peredaran narkotika di lingkungannya.


“Perang terhadap narkoba adalah komitmen bersama. Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga generasi muda dari bahaya narkotika,” tutup AKP Hasan Basri mewakili Kapolres Kuansing.


Sumber Humas Polres Kuatan Singingi

(Desi suarni)

Serah Terima Jabatan Kapolres Kuansing, Farewell Parade Berlangsung Aman dan Lancar


Center Indonesia KUANTANSINGINGI
,– Kepolisian Resor Kuantan Singingi menggelar kegiatan Farewell Parade Kapolres Kuansing sebagai rangkaian serah terima jabatan dari Kapolres lama kepada Kapolres baru, Kegiatan tersebut berlangsung di Mapolres Kuansing, Jalan Proklamasi, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi. Jumat (16/1/2026)


Acara yang dimulai sekitar pukul 08.15 WIB itu berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan. Farewell Parade menjadi simbol penghormatan atas pengabdian Kapolres lama sekaligus penyambutan pimpinan baru Polres Kuantan Singingi.


Kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Kuansing yang baru AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., Kapolres Kuansing lama AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., Wakapolres Kuansing KOMPOL Nardy Masri, S.H, pejabat utama Polres Kuansing, para Kapolsek jajaran, perwira, personel Polres dan Polsek jajaran, serta pengurus Bhayangkari Polres Kuansing.


Setibanya di Mapolres Kuansing, AKBP Hidayat Perdana disambut langsung oleh AKBP Raden Ricky Pratidiningrat beserta Ibu melalui prosesi Tari Persembahan, pengalungan bunga, dan tradisi Pedang Pora.


Dalam Apel Farewell dan Welcome Parade yang digelar di Lapangan Apel Polres Kuansing, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel atas loyalitas dan dedikasi selama dirinya menjabat sebagai Kapolres Kuantan Singingi. Ia juga memohon maaf apabila terdapat kekurangan selama masa kepemimpinannya serta mengajak seluruh personel untuk mendukung Kapolres Kuansing yang baru.


Sementara itu, AKBP Hidayat Perdana dalam amanatnya menyampaikan penghargaan atas pengabdian Kapolres lama dan menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program serta meningkatkan kinerja Polres Kuantan Singingi. Ia juga mengajak seluruh personel menjaga soliditas, profesionalisme, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan nilai-nilai Presisi.


Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan paparan laporan kesatuan, penandatanganan memori serah terima jabatan, serta acara pisah sambut yang berlangsung di Aula Sanika Satyawada Polres Kuansing. Pada kesempatan tersebut, kedua pejabat saling menyampaikan pesan dan harapan demi keberlanjutan tugas Polri di Kabupaten Kuantan Singingi.


Sebagai penutup, dilaksanakan pemasangan foto Kapolres lama serta tradisi Pedang Pora pelepasan AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan lancar.


Dengan pergantian kepemimpinan ini, Polres Kuantan Singingi diharapkan semakin profesional, solid, dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.


Sumber: Humas Polres Kuantan Singingi

(Desi suarni)

Kamis, 15 Januari 2026

Jelang Festival Melayu Day 2026 di Yala Thailand, SPSI Riau Audiensi ke LAMR


Center Indonesia PEKANBARU, RIAU
— Menjelang keberangkatan Tim Delegasi Budaya Melayu SPSI Provinsi Riau mengikuti Festival Melayu Day 2026 di Yala, Thailand, Pengurus SPSI Riau melakukan Koordinasi Audiensi sekaligus Silaturahmi ke petinggi Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR).


Pertemuan Audiensi tersebut digelar di Gedung Balai Adat Melayu Riau di Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Kamis, (15/1/2026).


Kedatangan SPSI Riau diterima langsung oleh Ketua Umum DPH LAMR, Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil didampingi oleh Sekretaris Umum DPH LAMR Riau, Datuk Junaidi Dasa, Bendahara Umum DPH LAM Riau, Datuk Muhammad Fadli, Kepala Sekretariat LAM Riau, Datuk Arman dan Panglima Madya Tameng Adat LAM Riau, Datuk Muhammad Khalid.


Dalam kunjungan Audiensi ini berkaitan dengan program keberangkatan Tim Delegasi UMKM, Seni Budaya Melayu Riau ke Yala Thailand mengikuti Festival MELAYU DAY 2026.





Kegiatan FESTIVAL MELAYU DAY ke-11 dalam rangka mengali mengembangkan dan melestarikan budaya Melayu khususnya di Negara Serumpun Melayu di Asia Tenggara.


Festival MELAYU DAY 2026 ini sejalan dengan Visi dan Misi Riau menjadikan Riau sebagai Pusat Kebudayaan Melayu.


Mengingat dalam kegiatan FESTIVAL MELAYU DAY 2026 ini juga ada Bazar UMKM, sejalan dengan program Pemerintah Pusat menggeliatkan perekonomian Nasional melalui pergerakkan perekonomian terendah yaitu menggerakkan perekonomian keluarga sesua dengan peran fungsi organisasi SPSI yaitu BINA LINDUNG SEJAHTERA.


Upaya membangun kesejahteraan pekerja dengan mensejahterakan keluarga pekerja dan menyemangati serta mendukung kegiatan kewirausahaan di lingkungan keluarga pekerja dalam bentuk kegiatan UMKM.





FESTIVAL MELAYU DAY 2026 ini berisikan juga dengan acara pentas Seni Budaya Melayu, kegiatan tersebut menampilkan Budaya pakaian Melayu dan juga perlombaan Nyanyi dan untuk kegiatan pentas SENI BUDAYA MELAYU ini.


Tim Delegasi Budaya Melayu SPSI Riau telah mempersiapkan 1 orang untuk perlombaan Fashion Show pakaian Melayu dan 3 orang penyanyi di luar dari 4 peserta UMKM dan peserta Fashion Show serta penyanyi ini adalah dari kalangan Muda.


“Kita melestarikan Budaya Melayu di kalangan Muda agar Anak Bangsa memiliki peluang menjadi calon pemimpin ke depannya. Sejak dini, harus mampu menghargai Adat Budaya Melayu Riau dan mengangkat marwah melayu sejalan dengan ungkapan TAKKAN HILANG MELAYU DI BUMI,” tambah Nursal.


“Kami merasa terhormat diterima oleh orang tua kami pengurus LAM Riau. Kami berharap sebagai bagian dari masyarakat Riau, ke depan supaya tak lupa dengan kami untuk dilibatkan dalam kegiatan yang digelar LAM Riau,” ujarnya.


Baca Juga :  Senam Pagi, Aktivitas Fisik Warga Binaan untuk Menjaga Kebugaran Tubuh dan Jasmani

“SPSI Riau sejalan dengan Visi Misi LAM Riau, melestarikan Budaya Melayu Riau, menjadikan Riau sebagai Pusat Ekonomi. Melayu Takan Hilang di Bumi,” kata Ketua SPSI Riau, Nursal Tanjung.


“Saya bersama jajaran saya menghadap para Datuk-Datuk LAM Riau sekaligus membahas UMKM seperti yang sudah kami laksanakan di Plaza di Jalan Riau. Kami ingin melestarikan Budaya Melayu hingga suksesnya Riau menjadi Pusat Budaya Melayu. Riau ini kaya, di bawah minyak, di atas minyak, ada lagi Pabrik Kertas terbesar. Semoga Pusat Ekonomi Riau dapat dilancarkan,” pungkasnya.





Sedangkan dari SPSI Riau, hadir Ketua SPSI Riau, Nursal Tanjung, Komandan Satgas beserta jajaran, Humas PPMI Pers SPSI Riau, Bowoziduhu Bawamenewi alias Bomen beserta jajaran.


Pertemuan yang cukup alot ini, Ketua Umum DPH LAM Riau, Datuk Seri, H. Taufik Ikram Jamil, memaparkan secara terbuka dan lebih dalam tentang sejarah Kerajaan, Bahasa dan Adat Melayu.


“Gedung LAM Riau ini adalah rumah kita bersama. Siapa saja yang datang ke kantor ini, jangan segan. Mari kita doakan bersama supaya Daerah Istimewa Riau (DIR) dapat terwujud,” ungkap Taufik.


Datuk-Datuk yang sudah bercerita tentang Sejarah, Adat dan Budaya Melayu diapresiasi oleh Ketua SPSI Riau, Nursal Tanjung.


“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh Datu-Datuk Melayu Riau atas pemaparan tentang Sejarah, Bahasa, Adat dan Budaya Melayu Riau,” ucap Nursal.


“Anggota SPSI di Riau siap hadir apa bila dibutuhkan, terlebih-lebih kami juga membutuhkan bimbingan dari para Datuk LAM Riau,” tutup Nursal.




Terpisah, Panglima Madya Tameng Adat LAMR, Datuk Muhammad Khalid, memberikan apresiasi kepada SPSI Riau yang mendukung Visi Misi LAMR.


“Saya sangat berkesan baik sekali dengan kehadiran SPSI Riau bersilaturahmi ke LAMR. Harapan kita, semoga segala upaya berjalan sesuai rencana dan lancar,” kata Datuk Khalid.


Kunjungan ke Yala, Thailand, LAMR sangat mendukung. LAMR berharap acara SPSI Riau berjalan dengan baik. SPSI selaku induk organisasi Buruh, terus berjalan dan bergerak sesuai harapan.


“Jati diri anak Melayu harus tetap sejalan dengan Budaya Melayu Riau. Harus mampu menjaga Marwah dan Budaya, semoga Riau menjadi Pusat Ekonomi terbaik di Asia Tenggara,” tutup Datuk Muhammad Khalid.


Dalam pantauan Awak Media, Pertemuan Audiensi antara SPSI Riau – LAMR yang dimulai Pukul 13.30 WIB, berakhir Pukul 16.00 WIB dan Foto Bersama.

(Desi suarni)



Polsek Kuantan Tengah Gelar Jumat Curhat dan Salurkan Paket Sembako Kepada Warga


Center Indonesia KUANTAN SINGINGI
– Polsek Kuantan Tengah melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang dirangkai dengan pemberian paket sembako kepada warga yang membutuhkan, Kegiatan tersebut berlangsung di Pangkalan Ojek Simpang Limuno Teluk Kuantan, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi. Jumat 16/01/2026


Kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kuantan Tengah Aiptu Hasbi Indra, Bhabinkamtibmas Polsek Kuantan Tengah Aiptu Budi dan 

Ps. Panitmin Intel Polsek Kuantan Tengah Aipda Amin Suryadi, Sasaran kegiatan adalah komunitas tukang ojek Kelurahan Pasar Taluk, Kecamatan Kuantan Tengah.


Dalam kesempatan tersebut, personel Polsek Kuantan Tengah menyampaikan beberapa himbauan kamtibmas kepada masyarakat, di antaranya agar warga tidak segan melaporkan setiap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada pihak kepolisian serta meningkatkan koordinasi dengan Bhabinkamtibmas. Selain itu, masyarakat juga dihimbau untuk mengaktifkan kembali kegiatan ronda malam guna menjaga keamanan lingkungan.


Salah seorang perwakilan tukang ojek menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Polsek Kuantan Tengah atas kehadiran dan perhatian yang diberikan kepada masyarakat melalui kegiatan Jumat Curhat. Ia juga menyampaikan bahwa situasi kamtibmas di Kelurahan Pasar Taluk hingga saat ini dalam keadaan aman dan kondusif, serta menginformasikan adanya rencana relokasi pedagang kios Pasar Bawah oleh Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi.


Kapolres Kuantan Singingi AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Kuantan Tengah AKP Linter Sihaloho, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.


Melalui kegiatan Jumat Curhat, Polri ingin mendengar langsung keluhan, aspirasi, serta masukan dari masyarakat. Ini merupakan bentuk komitmen Polres Kuansing dan jajaran untuk terus hadir, melayani, dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kami juga berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, ujar AKP Linter Sihaloho menyampaikan pesan Kapolres Kuansing.


Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang harmonis antara Polsek Kuantan Tengah dengan masyarakat serta menampung aspirasi dan keluhan masyarakat terkait situasi kamtibmas.

Kegiatan Jumat Curhat selesai sekira pukul 11.00 WIB dan berjalan dalam keadaan aman dan kondusif.


Sumber : Humas Polres Kuansing

(Desi suarni)

Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi Bersama Pemda Kuansing, Perkuat Sinergitas dan Soliditas Forkopimda


Center Indonesia KUANTANSINGINGI
,– Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi bersama Kepolisian Resor Kuantan Singingi menggelar kegiatan Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi, bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing, Jalan Abdoer Rauf, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, pukul 20.00 WIB. Kamis (15/01/2026).


Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian serah terima jabatan Kapolres Kuantan Singingi, sekaligus sebagai momentum mempererat sinergitas dan soliditas antara Polri, Pemerintah Daerah, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kuantan Singingi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).


Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, AK, MM, Kapolres Kuansing yang baru AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H beserta Ketua Bhayangkari Cabang Kuansing Ny. Tari Hidayat, serta Kapolres Kuansing lama AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H beserta istri Ny. Rima Sari Andriana.


Turut hadir unsur Forkopimda dan pejabat instansi vertikal, di antaranya Dandim 0302/Inhu Letkol Inf Emick Chandra Nasution, M.P.M, Pabung Inhu Kuansing Mayor Inf Legimin, Kajari Kuansing Mohammad Harun Sunadi, S.E., S.H., M.H, Ketua Pengadilan Negeri Teluk Kuantan Subiar Teguh Wijaya, S.H, Wakil Bupati Kuansing H. Mukhlisin, S.Pd, Kepala BNNK Kuansing AKBP Usril, S.H., M.H, Ketua Kemenag Kuansing H. Suhelmon, MA, Ketua MUI Kuansing H. Bakhtiar Saleh, S.Ag., M.H, Ketua FKUB Kuansing H. Armadis, S.Ag., M.Pd, Ketua KPU Kuansing Wawan Ardi, S.Psi, Ketua Bawaslu Kuansing Ade Indra Sakti, S.E, Ketua LAMR Kuansing Datuk Aherson, S.Sos., M.Si, Wakapolres Kuansing KOMPOL Nardy Masri, S.H, para pejabat utama Polres Kuansing, para Kapolsek jajaran, kepala OPD, serta tamu undangan lainnya.


Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan dan makan malam bersama dalam suasana penuh keakraban, kemudian dilanjutkan dengan penayangan video perjalanan tugas AKBP Raden Ricky Pratidiningrat selama menjabat sebagai Kapolres Kuantan Singingi. Selanjutnya seluruh hadirin menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Bagimu Negeri, serta pembacaan doa.


Dalam kesempatan tersebut, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., menyampaikan kesan dan pesan selama menjalankan tugas di Kabupaten Kuantan Singingi. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dan seluruh unsur Forkopimda atas dukungan serta kerja sama yang terjalin dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.


“Selama saya bertugas di Kabupaten Kuantan Singingi, banyak pengalaman dan kenangan yang tidak akan saya lupakan. Saya mengucapkan terima kasih atas sinergi dan kebersamaan yang telah terjalin, serta memohon maaf apabila terdapat kekhilafan selama berinteraksi,” ujarnya. Ia juga berharap agar Kapolres Kuansing yang baru dapat melanjutkan dan meningkatkan capaian positif yang telah diraih.


Sementara itu, Kapolres Kuantan Singingi yang baru AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Daerah dan seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Kuantan Singingi.


“Saya memohon dukungan, kerja sama, dan sinergi dari seluruh pihak dalam mengemban amanah sebagai Kapolres Kuantan Singingi. Kami siap melanjutkan pengabdian dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi,” tegasnya.


Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, AK, MM dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kapolres Kuansing.


“Atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi, kami mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan. Selama kepemimpinan beliau, situasi kamtibmas di Kuantan Singingi terjaga aman dan kondusif,” ungkap Bupati.


Bupati juga menyampaikan ucapan selamat bertugas di tempat yang baru kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, serta selamat datang dan selamat bertugas kepada AKBP Hidayat Perdana sebagai Kapolres Kuantan Singingi yang baru. Ia berharap sinergi dan kolaborasi antara Polri, Pemerintah Daerah, dan seluruh unsur Forkopimda dapat terus terjaga dan semakin ditingkatkan.


Sebagai bentuk penghargaan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari Bupati dan Wakil Bupati Kuansing, Dandim 0302/Inhu, serta unsur Forkopimda kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan.


Kegiatan Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi berlangsung dengan khidmat, tertib, dan penuh keakraban, serta menjadi momentum penting dalam memperkuat soliditas dan sinergitas lintas sektor guna mewujudkan Kabupaten Kuantan Singingi yang aman, damai, dan kondusif.


Sumber: Humas Polres Kuatan Singingi

(Desi suarni)

Dukung Asta Cita Presiden, Dirkeswat dan Kakanwil Ikuti Panen Raya Serentak dari Lapas Kelas I Bandar Lampung


Center Indonesia Bandar Lampung
– Semangat sinergi dan kolaborasi mewarnai Aula Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Bandar Lampung, Kamis (15/1/2026). Tidak hanya dihadiri oleh jajaran internal, pelaksanaan Panen Raya Serentak seluruh Indonesia di titik Lapas Kelas I Bandar Lampung juga dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan mitra kerja.


Kegiatan yang diikuti secara virtual (Zoom Meeting) ini dihadiri langsung oleh Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi (Dirkeswat) Adhayani Lubis, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Ditjenpas Lampung Jalu Yuswa Panjang, tuan rumah Kalapas Ike Rahmawati, serta seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan se-Provinsi Lampung.


Turut hadir memberikan dukungan penuh dalam kegiatan ini, Kepala BNNP Lampung, Kapolsek Kedaton, Danramil 0410/KBL, perwakilan Polresta Bandar Lampung, serta sejumlah Stakeholder Mitra Kegiatan Kerja yang selama ini bekerjasama dalam pembinaan kemandirian warga binaan.


Acara nasional ini dipusatkan di Lapas Kelas I Cirebon dan dipimpin langsung oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto.


Dalam laporannya, Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi, memaparkan bahwa capaian panen raya serentak ini meliputi sektor pertanian dan perkebunan (padi, jagung, holtikultura) sebanyak 99 ton, sektor peternakan (ayam, bebek, kambing, domba) 4 ton, serta perikanan 19 ton.


"Hasil ini melibatkan 12.146 warga binaan yang aktif dalam program ketahanan pangan di lahan seluas 4 juta meter persegi. Hasil panen ini akan didonasikan kepada warga terdampak bencana alam sebagai wujud solidaritas sosial," lapor Mashudi.


Sementara itu, Menteri Agus Andrianto menekankan pentingnya peran Pemasyarakatan dalam mendukung Asta Cita Presiden RI.


"Banyak lahan idle (lahan tidur) yang kita manfaatkan agar lebih produktif. Ketahanan pangan hakikatnya dimulai dari keluarga. Saya ingatkan, bahan makanan bisa disiapkan oleh pengusaha lokal maupun dari produk hasil karya warga binaan. Kita harus bekerjasama dan berkontribusi untuk kedaulatan pangan Indonesia," tegas Menteri.


Kehadiran jajaran Forkopimda dan mitra kerja dalam kegiatan ini menjadi bukti kuatnya sinergitas lintas sektoral dalam mendukung program pembinaan dan ketahanan pangan yang dijalankan oleh Lapas Kelas I Bandar Lampung.


(Desi suarni)

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done