M C I

Sabtu, 31 Januari 2026

Tanam Pohon Bersama Warga, Polres Kuantan Singingi Hadir Jaga Alam dan Kehidupan


Center Indonesia KUANTAN SINGINGI,
– Kepolisian Resor (Polres) Kuantan Singingi terus menegaskan perannya tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup. Wujud nyata komitmen tersebut terlihat melalui kegiatan penanaman bibit pohon Mahoni dan Eukaliptus yang dilaksanakan pada Sabtu, (31/1/2026).


Kegiatan penanaman pohon ini berlangsung di dua lokasi berbeda di wilayah hukum Polres Kuantan Singingi sebagai bagian dari program penghijauan serta dukungan terhadap program Kapolda Riau dalam menjaga keseimbangan alam.


Penanaman pertama dilaksanakan di pekarangan rumah Saudara Asmadi, Desa Sungai Alah, Kecamatan Hulu Kuantan. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Hulu Kuantan, Aipda Suherman, menanam bibit pohon Mahoni sebagai simbol kepedulian Polri terhadap kelestarian lingkungan dan upaya menciptakan ruang hidup yang lebih hijau dan sehat.


Selanjutnya, kegiatan serupa dilaksanakan di Desa Teratak Jering, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang. Penanaman bibit pohon Eukaliptus dilakukan oleh Bripka Romi selaku Bhabinkamtibmas, bersama masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kebersamaan dan mendapat sambutan hangat dari warga yang turut berpartisipasi secara aktif.


Kapolres Kuantan Singingi, AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa penanaman pohon ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan hidup serta bagian dari tanggung jawab moral dalam menjaga alam demi generasi mendatang.


“Kami ingin Polri hadir tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga hadir menjaga alam dan kehidupan. Penanaman pohon ini adalah langkah kecil yang kami harapkan membawa manfaat besar bagi lingkungan dan masyarakat,” ujar AKBP Hidayat Perdana.


Ia menambahkan bahwa kegiatan penghijauan ini sejalan dengan arahan Kapolda Riau dalam mendukung program pelestarian alam, memperbaiki kualitas lingkungan, serta mengurangi dampak polusi dan kerusakan lingkungan.


“Kami berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran bersama bahwa menjaga lingkungan adalah tanggung jawab kita semua. Dengan sinergi antara Polri dan masyarakat, lingkungan yang hijau, sehat, dan lestari dapat terwujud,” tambahnya.


Melalui kegiatan penanaman bibit pohon Mahoni dan Eukaliptus ini, Polres Kuantan Singingi berharap dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan sekitar sekaligus mempererat hubungan humanis antara Polri dan masyarakat.


Sumber: Humas polres kuatan Singingi

(Desi suarni)

Polsek Singingi Tertibkan PETI di Muara Lembu, Kapolres Kuansing Tegaskan Komitmen Berantas Tambang Ilegal


Center Indonesia KUANTANSINGINGI,
– Kepolisian Resor Kuantan Singingi terus menunjukkan komitmen tegas dalam memberantas aktivitas Penambangan Tanpa Izin (PETI) di wilayah hukumnya, jajaran Polsek Singingi melaksanakan kegiatan penertiban PETI di Kelurahan Muara Lembu, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuantan Singingi. Sabtu pagi, (31/1/2026).


Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.30 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Singingi IPDA Hezly Hezron Irmondo Pandjaitan, S.H., bersama Bhabinkamtibmas dan personel Reskrim Polsek Singingi, menyusul adanya laporan masyarakat terkait dugaan aktivitas PETI di lokasi tersebut.


Kapolres Kuantan Singingi AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Singingi AKP Azhari, S.H., menyampaikan bahwa penertiban ini merupakan bentuk respon cepat Polri atas informasi dari masyarakat sekaligus upaya preventif untuk menjaga kelestarian lingkungan dan keamanan wilayah.


“Begitu menerima informasi dari masyarakat, kami langsung menurunkan personel ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan penindakan. Ini adalah komitmen Polri dalam menindak tegas aktivitas PETI yang merusak lingkungan dan melanggar hukum,” ujar AKP Azhari menyampaikan arahan Kapolres.


Saat dilakukan pengecekan di lokasi, petugas menemukan dua unit rakit PETI dalam kondisi tidak beroperasi. Terhadap temuan tersebut, personel Polsek Singingi langsung melakukan tindakan tegas berupa perusakan dan pembakaran rakit PETI agar tidak dapat digunakan kembali.


Dalam kegiatan penertiban tersebut, tidak ditemukan pelaku di lokasi dan tidak ada barang bukti lain yang diamankan. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan kondusif, serta telah dilaporkan kepada pimpinan sebagai bahan evaluasi dan tindak lanjut.


Kapolres Kuantan Singingi melalui Kapolsek Singingi juga mengimbau masyarakat agar tidak terlibat dalam aktivitas PETI dan terus berperan aktif memberikan informasi kepada kepolisian.


“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan tidak melakukan penambangan ilegal. Jika mengetahui adanya aktivitas PETI, segera laporkan kepada pihak kepolisian,” pungkas AKP Azhari.


Polres Kuantan Singingi menegaskan akan terus melakukan patroli dan penertiban secara berkelanjutan guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman serta menjaga kelestarian lingkungan di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi.


Sumber: Humas Polres kuatan Singingi

(Desi suarni)

Patroli Tim RAGA Polres Kuansing Intensifkan Cipkondusif, Kapolres Tegaskan Komitmen Jaga Kamtibmas Malam Hari


Center Indonesia KUANTAN SINGINGI–
Dalam rangka menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Cipkondusif), Polres Kuantan Singingi melaksanakan Patroli Tim RAGA pada Jumat malam, (31/1/2026). 


Kegiatan ini merupakan implementasi tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia sebagaimana diamanatkan dalam Pasal 14 Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, yakni melaksanakan pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli (Turjawali) guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat serta memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.


Patroli dimulai sekira pukul 22.00 WIB hingga selesai dengan metode patroli mobile di sejumlah titik rawan dan pusat aktivitas masyarakat di wilayah Kota Teluk Kuantan. Adapun lokasi patroli meliputi kawasan Limuno, Sport Centre Teluk Kuantan, sekitar Kantor Bupati Kuantan Singingi, serta sejumlah lokasi keramaian masyarakat lainnya.


Kegiatan patroli ini dilaksanakan oleh Tim RAGA Polres Kuansing dengan sasaran utama menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, mencegah potensi terjadinya tindak pidana, serta memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat, khususnya para remaja dan pemuda. Dalam pelaksanaannya, petugas juga memberikan imbauan agar tidak melakukan perbuatan melanggar hukum, termasuk balapan liar di jalan umum yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.


Kapolres Kuantan Singingi, AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa Patroli Tim RAGA merupakan langkah strategis Polres Kuansing dalam menjaga stabilitas keamanan, terutama pada malam hari.


“Patroli Tim RAGA ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat. Tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus menekan potensi terjadinya tindak pidana melalui upaya pre-emtif, preventif, hingga penegakan hukum. Dengan patroli yang rutin, kami berharap dapat memberikan efek pencegahan bagi para pelaku kejahatan,” ujar Kapolres.


Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa Polres Kuansing akan terus mengintensifkan kegiatan patroli, khususnya pada jam-jam rawan, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.


“Kami mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga kamtibmas. Apabila menemukan potensi gangguan keamanan, segera laporkan kepada pihak kepolisian agar dapat segera ditindaklanjuti,” tambahnya.


Dari hasil pelaksanaan patroli tersebut, tercatat kegiatan pre-emtif, preventif, penegakan hukum (Gakkum), serta kegiatan kehumasan masing-masing sebanyak satu kegiatan. Selama patroli berlangsung, tidak ditemukan adanya tindak pidana, dan secara umum situasi kamtibmas di Kota Teluk Kuantan terpantau aman dan kondusif.


Melalui Patroli Tim RAGA ini, Polres Kuansing menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik demi terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Kuantan Singingi.


Sumber: Humas polres kuatan Singingi

(Desi suarni)

Jumat, 30 Januari 2026

Gema Isra Mi'raj di Lapas Pekanbaru: Ratusan Warga Binaan Larut dalam Doa dan Syukur


Center Indonesia PEKANBARU
– Suasana khidmat menyelimuti Masjid At-Taubah Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru pada Sabtu (31/01). Ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), termasuk para santri bentukan Lapas, berkumpul untuk memperingati hari besar Islam, Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW.


Kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum refleksi spiritual, tetapi juga menjadi puncak dari rangkaian perlombaan keagamaan yang telah diselenggarakan sebelumnya. Acara dihadiri langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Yuniarto, beserta jajaran Pejabat Struktural.


Sebelum acara puncak hari ini, para warga binaan telah berkompetisi dalam berbagai cabang perlombaan islami. Antusiasme terlihat tinggi, terutama pada cabang lomba Seni Baca Al-Qur'an (Ngaji), Praktik Shalat Witir, Lomba Adzan dan Hafalan Surat Pendek.


Puncak acara ditandai dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba. Dalam sambutannya, Kalapas Kelas IIA Pekanbaru, Yuniarto, menyampaikan rasa bangganya atas perubahan positif dan semangat religius para warga binaan.


"Kegiatan Isra Mi'raj ini bukan sekadar seremonial tahunan. Melalui lomba-lomba seperti mengaji dan praktik ibadah lainnya, kita ingin memastikan bahwa proses pembinaan kepribadian berjalan maksimal. Saya berharap prestasi yang diraih hari ini menjadi motivasi bagi seluruh warga binaan untuk terus memperbaiki diri dan mempertebal iman, sehingga saat bebas nanti, mereka memiliki bekal spiritual yang kuat," ujar Yuniarto.


Melalui peringatan ini, Masjid At-Taubah diharapkan terus menjadi pusat transformasi perilaku bagi warga binaan. Dengan melibatkan ratusan santri dan warga binaan lainnya, pihak Lapas berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pemulihan jiwa dan mental para penghuninya.


Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah antara petugas dan warga binaan, menciptakan suasana kekeluargaan yang erat di balik jeruji besi.

(Desi suarni)

Senam Sehat Rutin Di Lapas Narkotika Rumbai Tingkatkan Kebugaran dan Kebersamaan WBP


Center Indonesia Pekanbaru
- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Rumbai kembali menggelar senam pagi untuk warga binaan pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini merupakan rutinitas pagi dan diselenggarakan rutin setiap minggunya. Sabtu (31/1/2026).


Menghadirkan 4 orang instruktur senam, bagian dari strategi menambah semangat warga binaan. Sekaligus bisa mempelajari gerakan-gerakan senam. Kegiatan diawasi oleh Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai, Reinhards Indra Pitoy melalui Kepala Seksi Binadik dan Giatja, Ralphy Prasetyo dan staf binadik dan giatja serta petugas pengamanan.


Senam ini dilaksanakan setiap satu minggu sekali di hari sabtu demi menjaga kesehatan warga binaan. “Ini bagian dari strategi kami, tidak hanya sekedar ingin memberikan semangat tapi juga agar WBP bisa mempelajari gerakan senam itu sendiri dan bisa mempraktikkannya” Pesan Kalapas.

(Desi suarni)


Lebih lanjut beliau berharap agar setiap WBP dituntut untuk selalu dalam keadaan sehat dan prima dengan cara berolah raga dan menjalankan pola hidup sehat. Bila setiap WBP rutin mengikuti kegiatan olah raga maka kesehatan akan terjaga dan jauh dari penyakit sehingga pembinaan pun dapat berjalan sesuai harapan.

Indra Kitang dipercaya jadi Kepala Biro Media Online BIN-RI.id untuk Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai Provinsi Riau

 C


enter Indonesia Bengkalis
, BIN-RI. Id ; berdasarkan keputusan Pimpinan media Online BIN-RI.Id  mengangkat Indra Kitang jadi kepala  Biro  untuk Kabupaten  Bengkalis dan Kota Dumai. Hal tersebut di amanahkan sesuai  Surat tugas Indra Kitang no,027/ST BIN-RI/IV/2024 yang ,diberikan Pimpinan media BIN-RI.Id  pada  tanggal 26 /1 /2026.


Indara Kitang yang tidak asing lagi di daerah kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai ,mendapat kepercayaan menahodai Media Online  BIN-RI.Id .Amanah ini bukanlah hal yang Ringan dalam menjalankan tugas sebagai Kepala Biro di Daerah  dalam  mengembangkan serta  memajukan media BIN-RI.id sebagai kontrol sosial dan jadi corong informasi  dipercaya untuk rakyat di Daerah di lingkup  Nusantara ( Republik Indonesia) ujar Indra Kitang pada Awak media  kemarin Jumat ( 30/1).


Kepercayaan yang di berikan Pimpinan media BIN,-RI.Id kepada saya ,harus saya jalankan dengan baik sebut Inda Kitang. Yang tentunya harapan kita  agar media ini dapat berkembang dan semakin  maju di daerah sesuai tuntutan Zaman kata  jelasnya   dengan nada serius .dan juga selaku ketua perkumpulan pers daerah Indonesia DPC (ppdi). kabupaten Bengkalis.


 Sebagai Kepala Biro yang saya Emban, menyandang  Jabatan ini, saya   berkomitmen untuk berkerja maksimal di Daerah wilayah tugas  yang di berikan Pimpinan  terang nya. Senantiasa agar media  BIN-,RI.Id  merupakan media informasi yang benar benar menyuarakan kebenaran dan keadilan  demi kepentingan Umum,dan mengimformasikan jalannya roda pembangunan yang dilaksanakan oleh  pemerintah  sambung nya.

 


Sesuai amanah jadi menyandang  Kepala Biro media BIN-RI.Id di Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai  sejak 26/1 /2026 , kepercayaan yang di berikan Pimpinan   tersebut harus saya jaga dan jalankan dengan penuh tanggung jawab cetus Indra kitang pada wawancaranya Jumat 30/1  kepada Wartawan..yang utama dalam   menjalankan tugas jurnalistik  berdasarkan  Ketentuan  Undang undang dan  aturan yang berlaku, yakni berdasarkan Undang undang no 40 tahun 1999 tentang Pers ujar nya mengahiri.


Dua Unit Mobil Pengangkut Kayu Diduga Hasil Ilegal Logging, Berhasil Diamankan Personil Polda Riau

 C


enter Indonesia Pelalawan
, Dua unit mobil Colt Diesel pengangkut kayu diduga hasil pembalakan liar dari kawasan hutan Suaka Margasatwa di Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, diamankan aparat kepolisian. Informasi awal menyebutkan, kedua mobil tersebut merupakan hasil pengamanan dari personel Polda Riau dalam rangka penindakan terhadap aktivitas perusakan hutan yang selama ini diduga masih marak terjadi.


Berdasarkan pantauan di Mapolres Pelalawan, dua unit mobil tersebut masing-masing bermuatan puluhan hingga ratusan lembar kayu olahan jenis papan. Saat ini, kedua kendaraan dengan nomor polisi BM 9350 CU dan BM 9236 CU terlihat terparkir di halaman Mapolres Pelalawan sebagai barang bukti pengamanan. Jumat (30/1/2026).


Menurut keterangan warga, kedua mobil tersebut setelah diamankan oleh anggota Polda Riau kemudian dititipkan di Mapolres Pelalawan. Kayu yang diangkut diduga kuat berasal dari hasil perambahan hutan di wilayah Pelalawan yang seharusnya menjadi kawasan lindung dan tidak boleh dieksploitasi secara ilegal.


“Mobil itu diamankan oleh anggota Polda Riau kemudian dititip di Mapolres Pelalawan. Segera dicari tahu kebenarannya ke Humas Polres Pelalawan atau bagian Reskrim. Kayu itu diduga dari hasil pembalakan liar dari hutan di Pelalawan. Bahkan hampir puluhan mobil sudah diangkut keluar dari dalam kawasan selama ini dan seolah berjalan mulus saja,” ujar salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.


Kondisi ini memicu kekhawatiran masyarakat terhadap lemahnya pengawasan serta dugaan adanya jaringan terorganisir dalam praktik illegal logging, mulai dari pelaku lapangan hingga pihak penampung dan pemodal besar. Masyarakat mendesak aparat penegak hukum tidak hanya berhenti pada sopir atau kendaraan, tetapi mengusut tuntas hingga ke aktor intelektual di balik perusakan hutan tersebut.


Di sisi lain, Polda Riau saat ini tengah gencar melaksanakan program Green Policing di wilayah hukumnya sebagai upaya penghijauan dan pelestarian lingkungan. 


Program tersebut dinilai sangat positif, namun akan menjadi ironi besar apabila di saat yang sama praktik pembalakan liar masih dibiarkan. 


Masyarakat berharap penindakan terhadap para perambah hutan ilegal dan bos penampung dilakukan secara tegas, transparan, dan tanpa kompromi demi menyelamatkan hutan Riau dari kehancuran permanen.


Hingga saat ini pihak Polres Pelalawan belum memberikan keterangan resmi, upaya konfirmasi yang dilakukan tim wartawan belum berhasil Karena Humas Polres Pelalawan masih mengikuti acara rapat, Jum'at 30 Januari 2026.


Awak media coba komfirmasi lewat via WhatsApp Kasi Humas Polres Pelalawan AKP Thomas Bernandes Siahaan mengatakan Benar Pak, hanya dititip di polres oleh krimsus dari keterangan Kanit II , terima kasih, Sabtu 31 Januari 2026.


Kemudian awak media coba komfirmasi Kapolda Riau Irjen pol Herry Heryawan S.I.K melalui Kasubdit IV Direktorat Reserse Kriminal Khusus ( Dirkrimsus) Kompol Nazaruddin S.H. S.I.K M.H lewat via WhatsApp " Mohon Waktu Segera Kami Release ," Sabtu 31 Januari 2026.||

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done